Pengenalan Jurusan Tadris Bahasa Indonesia : CERIA (Cerdas, Inovatif dan Kreatif)

Pengenalan Jurusan
Pengenalan Jurusan (Photo By: Bu Indrya)

Pada hari Rabu, 14 September 2016 Asosiasi Mahasiswa Bahasa Indonesia (AMBISIA) mengadakan kegiatan Pengenalan Jurusan  Kepada Mahasiswa Baru Tahun Akademik 2016-2017 bertempat di Bumi Pancasila Desa Cisaat Kecamatan Dukupuntang Kabupaten Cirebon. Sebagai ketua panitia sdri. Hikmah Uswatun Ummi membuka acara sekaligus menyambut para undangan dan pemateri yang hadir dalam acara tersebut, kemudian disusul sambutan oleh Ketua Jurusan Ibu Tati Sri Uswati, M.Pd. dan Sekretaris Jurusan Ibu Dr. Indrya Mulyaningsih, M.Pd.

Panitia berantusias mengagendakan kegiatan mulai pukul 7.00 – 17.00 WIB. Pada pukul 7.00 Mahasiswa Baru (sebagai peserta) berkumpul di halaman Ma’had Al-Jamiah untuk cek in peserta, sekitar pukul 7.30 Pemberangkatan peserta menuju Bumi Pancasila. Acara di tempat dimulai tepat pukul 9.00 WIB dengan diawali pembukaan yakni menyanyikan lagu Indonesia Raya dan pembacaan ayat suci Al-Quran. Materi yang disampaikan yang pertama antara lain “Kiat-kiat Menjadi Mahasiswa Berprestasi” oleh Bapak Tato Nuryanto, M.pd. dan dilanjutkan pemateri yang kedua yaitu oleh Ibu Dr. Emah Khuzaemah, M.Pd. tentang “Keterampilan Berbahasa”.

Selanjutnya kegiatan pengenalan jurusan diserahkan sepenuhnya oleh panitia pelaksana yaitu Mahasiswa Jurusan Tadris Bahasa Indonesia semester III, kegiatannya antara lain diisi dengan penampilan kreasi seni dari mahasiswa baru, jelajah alam dan penutupan acara yang ditutup pukul 16.00 WIB dan pada pukul 17.00 WIB sesuai agenda sudah kembali ke Ma’had Al-Jami’ah.

20160914_092137 20160914_092132

CERIA 20160914_115726

Ceria (Cerdas, Inovatif, Kreatif)
Ceria (Cerdas, Inovatif, Kreatif)

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top