Lokakarya Pengajaran Bahasa Indonesia bagi Penutur Asing (BIPA)

Dr. H. Giyoto, M.Hum., sedang memaparkan materi tentang Perkembangan BIPA
Dr. H. Giyoto, M.Hum., memaparkan materi tentang Perkembangan BIPA

Senin, 09/04 bertempat di Lor In Hotel Jl. Adi Sucipto, Blulukan, Karanganyar, Surakarta Ikatan Program Studi Tadris Bahasa Indonesia (IPTABI) bekerja sama dengan Balai Bahasa Jawa Tengah dan Bahasa Indonesia bagi Penutur Asing (BIPA) Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Surakarta menggelar Lokakarya Pengajaran BIPA.

Kegiatan tersebut diikuti peserta dari berbagai perguruan tinggi di Indonesia, diantaranya dari Jurusan Tadris Bahasa Indonesia FITK IAIN Syekh Nurjati Cirebon yakni Dra. Tati Sri Uswati, M.Pd., Dr. Emah Khuzaemah, M.Pd., Tato Nuryanto, M.Pd., dan Lilik Herawati, MA., M.Pd. Lokakarya tersebut menghadirkan narasumber antara lain: Dr. H. Giyoto, M.Hum., dari IAIN Surakarta, Dr. Cahyaningrum Dewojati, S.S., M.Hum., dari UGM, Dr. Kundharu Saddhono, M.Hum.  dari UNS, dan Emma Maemunah, S.Pd., M.Hum. dari Balai Bahasa Jawa Tengah. Adapun materi yang disampaikan tentang perkembangan dan peluang BIPA di PTKI, pengembangan materi ajar BIPA, dan lainnya.

 

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top