Diskusi Daring Seputar Dunia Bahasa Indonesia bagi Penutur Asing (BIPA)

Kamis, 3 Juni 2021 Jurusan Tadris Bahasa Indonesia, FITK, IAIN Syekh Nurjati Cirebon bersama dosen pengampu mata kuliah yakni Ibu Nurhannah, M.Pd. mengadakan Kuliah Tamu bertema Diskusi Daring Seputar Dunia BIPA.

Peserta kegiatan diskusi daring ialah mahasiswa yang mengambil mata kuliah pilihan jurusan tentang ke BIPA-an sebanyak 41 mahasiswa. Kegiatan Diskusi Daring Seputar Dunia BIPA, menghadirkan narasumber tamu yaitu Bapak Rio Anugrah Rizkiansyah, M. Pd. dan Bapak Yusuf Hendrawanto, M. Pd. berasal dari Universitas Negeri Semarang (UNNES).Acara ini disambut dan dibuka oleh ketua jurusan Tadris Bahasa Indonesia yakni Ibu Dra. Tati Sri Uswati, M.Pd., mengatakan “Ketika mahasiswa Jurusan Tadris Bahasa Indonesia sudah terjun ke dunia mengajar, selain sebagai pendidik juga diharapkan mempunyai keahlian lain yaitu sebagai pegiat BIPA”.

Pak Rio Anugrah Rizkiansyah, M.Pd. memaparkan materi tentang Strategi agar lolos seleksi menjadi pengajar BIPA yang diadakan oleh Badan Bahasa, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, Riset dan Teknologi.

Pak Yusuf Hendrawanto, M.Pd. memaparkan materi tentang kenyataan pembelajaran BIPA di lapangan.

 

Scroll to Top