Selasa, 10 Oktober 2017 Konferensi Bahasa dan Sastra 2, International Conference on Language, Literature, and Teaching (ICLLT),diselenggarakan di Hotel MG Setos Semarang dan sebagai tuan rumah Jurusan Bahasa dan Ssatra Indonesia Fakultas Bahasa dan Seni UNNES. Dalam mengupas tema Membangun Budaya Literasi, dihadirkan Prof. Dr. Fathur Rokhman,M.Hum. yakni Rektor UNNES sebagai pembicara kunci dan tujuh orang pakar yang menterjemahkan literasi dari berbagai bidang.
Ketujuh pembicara utama tersebut diantaranya yaitu Dr. Nguyen Thanh Tuan (Vietnam), Prof Gautam Kumar Jh. Ph.D. (India), Prof. Dr. Endry Bouriswati, M.Pd. (UNJ), Dr. Dewi Utama Faizah, M.Pd. (KEMENDIKBUD RI), Prof. Dr. Rustono, M.Hum., Prof. Dr. Agus Nuryatin,M.Pd., dan Prof. Dr. Subyantoro, M.Hum. (UNNES). Selain kedelapan pakar tersebut, tiga puluh pemakalah diundang untuk mempresentasikan hasil penelitian dan pemikiran kritisnya terkait dengan berbagai bidang literasi.
Rektor UNNES berharap, melalui forum ini akan muncul perspektif keilmuan baru yang bisa menjadi solusi bagi permasalahan literasi. Kajian yang dihasilkan melalui forum KBS II diharapkan dapat menjadi panduan perencanaan, pelaksanaan, dan evaluasi program literasi.